Content-Length: 137722 | pFad | http://id.wikipedia.org/wiki/Pembagian_administratif_Yunani

Pembagian administratif Yunani - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Pembagian administratif Yunani

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pembagian administratif Yunani
Διοικητική διαίρεση της Ελλάδας
KategoriNegara kesatuan
Letak Yunani
Jumlah wilayah13 daerah administratif, 332 munisipalitas, 1 daerah otonomi
PendudukTotal: 10.815.197
LuasTotal: 131.957 km2 (50.949 sq mi)

Setelah diterapkannya Program Kallikratis pada tanggal 1 Januari 2011, pembagian administratif Yunani terdiri dari dua tingkat utama: daerah administratif dan munisipalitas. Selain itu, sejumlah pemerintahan desentralisasi yang mengawasi daerah administratif dibentuk sebagai bagian dari Kementerian Dalam Negeri, tetapi bukan sebagai entitas pemerintah daerah. Prefektur lama dihapuskan dan dibagi atau diubah menjadi unit daerah pada tahun 2011. Daerah administratif dibagi menjadi unit daerah yang kemudian dibagi lagi menjadi munisipalitas. Komunitas monastik Ortodoks Timur di Gunung Athos adalah daerah otonom yang memiliki pemerintahan sendiri.

Pembagian administratif

[sunting | sunting sumber]

Munisipalitas

[sunting | sunting sumber]

Pemerintahan tingkat pertama di Yunani adalah munisipalitas (δήμοι, dímoi; sing., dímos), yang merupakan hasil dari penggabungan beberapa munisipalitas dan komunitas lama (keduanya merupakan subjek dari perubahan sebelumnya dengan rencana Kapodistrias 1997). Munisipalitas dipimpin oleh walikota (δήμαρχος, dímarchos) dan dewan kota (δημοτικό, dimotikó symvoúlio) yang dipilih setiap 5 tahun. Munisipalitas dibagi lagi menjadi unit munisipalitas (δημοτικές, dimotikés enótites) dan akhirnya menjadi komunitas (κοινότητες, koinótites). Meskipun komunitas memiliki dewan komunitasnya sendiri, peran dewan tersebut murni sebagai penasihat kepada pemerintah tingkat munisipalitas.

Daerah administratif

[sunting | sunting sumber]

Pemerintahan tingkat kedua terdiri dari daerah administratif (περιφέρειες, periféreies; sing., periféreia), yang dipimpin oleh gubernur daerah administratif (περιφερειάρχης, perifereiárchis) dan dewan daerah (περιφερειακό, perifereiakó symvoúlio) yang dipilih secara langsung setiap 5 tahun.

Daerah administratif dibagi menjadi 74 unit daerah (περιφερειακές, perifereiakés enótites) yang pada umumnya, namun tidak semua unit, berbatasan dengan prefektur lama. Setiap unit daerah dipimpin oleh wakil gubernur daerah administratif (αντιπεριφερειάρχης, antiperifereiárchis) yang berasal dari partai politik yang sama dengan gubernur daerah administratif.

Pemerintahan desentralisasi

[sunting | sunting sumber]

Pemerintahan tingkat ketiga terdiri dari pemerintahan desentralisasi baru (αποκεντρωμένες διοικήσεις, apokentroménes dioikíseis) yang terdiri dari dua atau tiga daerah administratif (kecuali Attika dan Kreta) dan dipimpin oleh sekretaris jenderal yang ditunjuk oleh pemerintah, dibantu oleh dewan penasihat yang diambil dari gubernur daerah administratif dan perwakilan dari munisipalitas.

Sejak tanggal 1 Januari 2011, berdasarkan program Kallikratis, pembagian administrasi di Yunani dirombak secara drastis. Pembagian sebelumnya yang terdiri dari 13 daerah administratif, 54 prefektur, dan 1.033 munisipalitas dan komunitas diubah menjadi 7 pemerintahan desentralisasi, 13 daerah administrasi, dan 325 munisipalitas. Sejak tahun 2019, terdapat 332 munisipalitas berdasarkan Program Kleisthenis I.

Pemilihan umum pertama untuk wilayah pemerintah daerah Yunani yang telah diubah dilaksanakan pada tanggal 7 November dan 14 November 2010.

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]










ApplySandwichStrip

pFad - (p)hone/(F)rame/(a)nonymizer/(d)eclutterfier!      Saves Data!


--- a PPN by Garber Painting Akron. With Image Size Reduction included!

Fetched URL: http://id.wikipedia.org/wiki/Pembagian_administratif_Yunani

Alternative Proxies:

Alternative Proxy

pFad Proxy

pFad v3 Proxy

pFad v4 Proxy