Content-Length: 70806 | pFad | http://id.wikipedia.org/wiki/Putri_Pete

Putri Pete - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Putri Pete

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Putri Pete
Genre
PembuatStarvision
SutradaraRievy Indriasari
Pemeran
Penggubah lagu temaDevi Noviaty
Lagu pembuka"In Love With You" oleh Devi Noviaty
Lagu penutup"In Love With You" oleh Devi Noviaty
Penata musik
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode18 (daftar episode)
Produksi
Produser eksekutifFiaz Servia
Riza
Produser
Pengaturan kameraMulti-kamera
Durasi60—90 menit
Rumah produksiStarvision
DistributorMNC Pictures
Media Nusantara Citra
Rilis asli
JaringanMNCTV
Rilis18 November (2014-11-18) –
25 Desember 2014 (2014-12-25)

Putri Pete adalah serial televisi Indonesia produksi Starvision yang ditayangkan perdana 18 November 2014 pukul 20.00 WIB di MNCTV. Serial ini disutradarai oleh Rievy Indriasari dan dibintangi oleh Dinda Kirana, Zidni Adam, dan Ayudia Bing Slamet.

Putri lahir dan besar di keluarga yang doyan banget sama pete. Putri bisa mogok makan kalau nggak ada pete di meja makan. Maka tak heran matanya langsung ijo setiap lihat pete dimana pun, termasuk lihat pohon pete milik tetangga. Ali dan Suaeb yang mencoba menahan Putri agar tidak nyolong pete tetangga, malah kena batunya dikerjain Putri. Meski demikian, Putri tak mau teman-temannya terutama Rio, cowok paling keren di sekolahan, tau dia penggemar berat pete. Bisa jatuh image-nya!

Putri marah berat waktu Geng Barbie yang selama ini musuhan dengannya, membongkar rahasianya di depan seluruh kelas dan Rio. Tapi sial, saat Putri mau balas dendam ke Geng Barbie, Bu Talia, Kepala Sekolah yang galak memergokinya dan menghukum Putri membersihkan sekolah. Meski kesal, tetapi ternyata kejadian itu ada hikmahnya. Saat pulang sekolah, Putri tak sengaja menolong Kakek Arif, jutawan kaya raya yang tidak punya keluarga. Sebagai ucapan terima kasih, Kakek Arif menjadikan Putri ahli warisnya. Putri, Nyak Lilis dan Babe Jaelani jelas girang bukan kepalang. Nyak Lilis dan Babe Jaelani langsung membagikan semua barang-barang di rumah, dari sofa sampai panci rombeng. Tapi apes, ternyata mereka tak bisa pindah saat itu juga ke rumah Kakek Arif. Kelaparan dan kedinginan gara-gara semua barang sudah dikasihin ke tetangga, Putri dan keluarganya memutuskan menginap di rumah Ali. Mahmud, ayahnya Ali sampai senewen melihat kesombongan Nyak Lilis dan Babe Jaelani.

Kesombongan Putri dan keluarganya makin menjadi-jadi saat mereka akhirnya betul-betul pindah ke rumah Kakek Arif. Ali, Suaeb dan Juleha, sahabat-sahabat Putri sampai heran dengan perubahan sikap Putri. Apalagi saat Putri dengan kasarnya memarahi Nek Yati, neneknya Juleha gara-gara tidak becus menjaga Miss Pretty, bebek kesayangan Kakek Arif. Putri tak mau Miss Pretty kenapa-napa, karena bebek itu jaminan kehidupannya. Kalau sampai terjadi apa-apa pada Pretty, Kakek Arif batal menjadikan Putri ahli warisnya. Namun Putri harus menerima karma dari perbuatannya. Saat ia memaki Nek Yati, ada seorang Kakek Tua yang diberi makan Nek Yati. Kakek Tua itu lalu mengutuk Putri Pete. Kelakuannya yang jelek akan mengakibatkan badannya bau pete busuk.

Pemeran Peran
Dinda Kirana Putri
Zidni Adam Ali
Ayudia Bing Slamet Juleha
Stuart Collin Rio
Kiki Farrel Jelmaan Bebek
Reza Levi Edwin
Keira Shabira Barbara
Faradilla Yoshi Dila
Savira Teman Barbara dan Dila
Erlin Sarintan Nyak Lilis
Gary Iskak Babeh Jaelani
Joshua Pandelaki Kakek Arif
Harry de Fretes Mahmud
Hengky Soelaiman N/A
Yesaya Saragih N/A
Sopyan Dado N/A
Inggrid Widjanarko Nek Yatik
Niniek Arum Bu Taila
Gilbert Marciano Pak Indra
Santana Sartana Suaeb
Marissa Jeffryna Marissa
Keterangan
  • N/A: Not Available

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]








ApplySandwichStrip

pFad - (p)hone/(F)rame/(a)nonymizer/(d)eclutterfier!      Saves Data!


--- a PPN by Garber Painting Akron. With Image Size Reduction included!

Fetched URL: http://id.wikipedia.org/wiki/Putri_Pete

Alternative Proxies:

Alternative Proxy

pFad Proxy

pFad v3 Proxy

pFad v4 Proxy