Wikipedia bahasa Bengali
Wikipedia bahasa Bengali adalah wikipedia versi bahasa Bengali. Pada tanggal 18 Juli 2007, Wikipedia ini memiliki lebih dari 16.000 artikel dan merupakan Wikipedia terbesar urutan ke-53. Saat ini, wikipedia Bengali telah memiliki 161.220 artikel dengan 1.247 aktif editor per bulan dan ranking ke-5 dalam hal kedalaman diantara Wikipedia lainnya.[1][2]
Wikipedia bahasa Bengali বাংলা উইকিপিডিয়া | |
---|---|
URL | http://bn.wikipedia.org/ |
Tipe | Proyek ensiklopedia internet |
Bersifat komersial? | No |
Pendaftaran | Optional |
Slogan | একটি উন্মুক্ত বিশ্বকোষ, যা সবাই সম্পাদনা করতে পারে |
Bahasa | Bahasa Bengali |
Lisensi | Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 3.0 Tanpa Adaptasi dan Lisensi Dokumentasi Bebas GNU |
Mesin perangkat lunak | MediaWiki |
Pemilik | Yayasan Wikimedia |
Berdiri sejak | 27 Januari 2004 |
Sejak Juni 2020, Wikipedia bahasa Bengali adalah satu-satunya ensiklopedia gratis yang ditulis dalam bahasa Bengali, yang menjadi salah satu situs terkait konten Bengali terbesar di internet. Versi seluler dari Wikipedia bahasa Bengali diluncurkan pada tahun 2010.
Wikipedia bahasa Bengali juga memiliki alfabet Latin fonetik pada aksara Bengali sehingga papan ketik dengan huruf Latin dapat digunakan untuk mengetik huruf Bengali tanpa mengunduh perangkat lunak apa pun. Publikasi berita yang diproduksi komunitas termasuk WikiBarta.
Latar belakang
suntingPada Februari 2002, para pengembang Wikipedia mulai membuat subdomain berbasis kode-kode bahasa untuk berbagai bahasa Wikipedia. Bersama dengan sub-domain Wikipedia lainnya, dan sub-domain bahasa Bengali dibuat pada saat itu. Halaman itu dibuat secara otomatis di sub-domain tersebut pada tanggal 1 Juni 2002. Pada 9 Desember 2003, Mahasiswa Universitas McGill yanh tinggal di Kanada, yang berasal dari Bangladesh bernama Shah Aasaduzzaman (bahasa Bengali: শাহ আসাদুজ্জামান, translit. Śah Āsādujjāmān) mengirimkan email kepada pendiri Wikipedia yaitu Jimmy Wales dengan permintaan untuk membuat sebuah situs web bernama Wikipedia bahasa Bengali. Hasilnya, para pengembang membuat halaman percobaan di Wikipedia bernama "Halaman Utama" pada 26 Desember di tahun yang sama.
Halaman utama Wikipedia bahasa Bengali dibuat pada tanggal 27 Januari 2004 dari alamat IP yang menandai permulaan resmi Wikipedia bahasa Bengali. বাংলা ভাষা ("Bānglā Bhāṣā"; Bahasa Bengali dalam bahasa Inggris) adalah artikel pertama dari Wikipedia Bengali yang dibuat pada tanggal 24 Mei 2004.
Galeri
suntingLihat juga
suntingReferensi
sunting- ^ Prediksi ini didasarkan pada template Wikipedia {{NUMBEROF|ARTICLES|bn|N}} yang secara otomatis memperbarui nomor artikel. Jadi ini bukan hitungan permanen atau tetap. Jumlah artikel yang ditampilkan di sini, berubah secara waktu nyata segera setelah artikel baru dibuat atau dihapus. Karena itu, ini bukan sumber yang dapat dipercaya dan nomor yang ditampilkan di sini dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.
- ^ "A decade of Bangla Wikipedia An open call". The Daily Star. 17 March 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 March 2014. Diakses tanggal 15 April 2014.