Lompat ke isi

Budaya Galia-Romawi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Arca-arca Galia-Romawi yang ditemukan di Ingelheim am Rhein

"Galia-Romawi" adalah sebuah istilah yang mengacu kepada budaya Galia yang telah mengalami Romanisasi pada masa kekuasaan Kekaisaran Romawi. Proses ini memiliki ciri berupa pengambilan atau pengadaptasian moral-moral dan gaya hidup Romawi ke dalam kehidupan Galia.[1] Interpretatio romana memberikan nama-nama Romawi untuk dewa-dewi Galia, seperti misalnya dewa penempa logam Gobannus,[2] tetapi dari antara dewa-dewi Keltik hanya dewi pelindung kuda Epona yang meresap ke dalam budaya Romawi.[3]

Periode Migrasi yang bermula pada awal abad ke-5 mengakibatkan perubahan besar, dan wilayah Galia utara yang sebelumnya mengalami Romanisasi berubah menjadi wilayah dengan kebudayaan Meroving. Namun demikian, budaya Galia-Romawi masih bertahan hingga abad ke-7 di beberapa wilayah, khususnya di Gallia Narbonensis.

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Lihat G. Woolf, Becoming Roman: The Origins of Provincial Civilization in Gaul (Cambridge University Press) 1998.
  2. ^ J Pollini, Gallo-Roman Bronzes and the Process of Romanization: The Cobannus Hoard, in series Monumenta Graeca et Romana, 9 (Leiden:Brill) 2002.
  3. ^ L.S. Oaks, "The goddess Epona: concepts of sovereignty in a changing landscape" in Pagan Gods and Shrines of the Roman Empire, 1986


pFad - Phonifier reborn

Pfad - The Proxy pFad of © 2024 Garber Painting. All rights reserved.

Note: This service is not intended for secure transactions such as banking, social media, email, or purchasing. Use at your own risk. We assume no liability whatsoever for broken pages.


Alternative Proxies:

Alternative Proxy

pFad Proxy

pFad v3 Proxy

pFad v4 Proxy