Gambaran Umum Standar Aksesibilitas W3C
About this translation
Terjemahan sukarela ini mungkin tidak menggambarkan secara akurat intensi dari dokumen Bahasa Inggris aslinya.
Penerjemah: Fri Rasyidi.
WAI berterimakasih kepada para penerjemah, dan menyambut terjemahan lainnya.
Pengenalan
Konsorsium World Wide Web (W3C) mengembangkan standar web internasional: HTML, CSS, dan banyak lagi. Standar Web W3C dikenal dengan nama Rekomendasi W3C.
Semua standar W3C ditinjau untuk mendukung aksesibilitas oleh Kelompok Kerja Arsitektur Platform yang Aksesibel (APA (dalam Bahasa Inggris)).
Standar W3C dan Catatan Kelompok Kerja yang diperkenalkan di bawah ini sangat relevan dengan aksesibilitas.
Pedoman Aksesibilitas
Komponen Esensial dari Aksesibilitas Web (dalam Bahasa Inggris) menunjukkan bagaimana aksesibilitas web bergantung pada kerja sama dari beberapa komponen pengembangan dan interaksi web, serta bagaimana pedoman WAI (WCAG, ATAG, UAAG) diterapkan.
Pedoman Aksesibilitas Konten Web (WCAG) 2
“Konten” Web pada umumnya merujuk pada informasi dalam halaman atau aplikasi web, termasuk:
- informasi standar seperti teks, gambar, dan suara
- kode atau markah yang menentukan struktur, presentasi, dll.
WCAG berlaku untuk konten dinamis, multimedia, “perangkat seluler”, dll. WCAG juga bisa diterapkan ke teknologi informasi dan komunikasi (TIK) nonweb, seperti yang dijelaskan pada WCAG2ICT (dalam Bahasa Inggris).
Informasi seputar WCAG 2:
- Gambaran Umum WCAG (dalam Bahasa Inggris)
- Sekilas Mengenai WCAG 2.1 (dalam Bahasa Inggris)
- Cara Memenuhi WCAG 2 (Referensi Cepat)
- Terjemahan WCAG 2 (dalam Bahasa Inggris)
- Standar WCAG 2.0
- Standar WCAG 2.1, Yang Baru di WCAG 2.1 (dalam Bahasa Inggris)
- Yang Baru di WCAG 2.2 (dalam Bahasa Inggris)
Pedoman Aksesibilitas Sarana Penulisan (ATAG)
Sarana penulisan adalah perangkat lunak dan jasa yang digunakan oleh “para penulis” (pengembang web, desainer, penulis konten, dsb.) untuk membuat konten web. Sebagai contoh: editor HTML, sistem pengelola konten (CMS), dan situs yang memungkinakan pengguna untuk menambahkan konten, seperti blog dan situs jejaring sosial. Dokumen ATAG menjelaskan bagaimana cara untuk:
- membuat sarana penulisan tersebut aksesibel, sehingga para penyandang disabilitas dapat membuat konten web, dan
- membantu para penulis membuat konten web yang aksesibel.
Informasi seputar ATAG:
- Gambaran Umum ATAG (dalam Bahasa Inggris)
- Sekilas Mengenai ATAG (dalam Bahasa Inggris)
- Standar ATAG 2.0
Pedoman Aksesibilitas Agen Pengguna (UAAG)
Agen pengguna termasuk browser, ekstensi browser, pemutar media, perangkat pembaca, dan aplikasi lainnya yang menyajikan konten web.
Informasi seputar UUAG:
Rancangan Pedoman Aksesibilitas Konten Web (WCAG) 3 W3C
WCAG 3 adalah rancangan awal yang ditujukan untuk menjadi Standar W3C. WCAG 3 berlaku untuk konten web, aplikasi, alat, penerbitan, dan teknologi baru dalam web.
Informasi seputar WCAG 3:
Spesifikasi Teknis
Aplikasi Internet yang Kaya dan Aksesibel (WAI-ARIA)
ARIA menyediakan semantik agar penulis web dapat menyampaikan perilaku antarmuka pengguna dan informasi struktural ke teknologi pendukung (seperti pembaca layar). Spesifikasi ARIA menyediakan hakikat peran (roles), keadaan (states), dan properti yang mendefinisikan elemen antarmuka pengguna yang aksesibel.
Rangkaian ARIA mencakup spesifikasi pemetaan API yang menyediakan panduan implementasi pada agen pengguna. Termasuk juga modul untuk Publikasi Digital dan Grafis.
Informasi seputar ARIA:
- Gambaran Umum WAI-ARIA (dalam Bahasa Inggris) – mencakup daftar dan deskripsi dari modul dan pemetaan API (dalam Bahasa Inggris)
- Praktik Penulisan WAI-ARIA
- Standar WAI-ARIA 1.2
Audio dan Video
-
WebVTT: Format Web Video Text Tracks - Trek Teks pada Video Web adalah format untuk takarir, deskripsi video berbentuk teks, dan metadata lainnya yang waktunya diselaraskan dengan konten video atau audio.
-
Timed Text Markup Language - Bahasa Penanda Teks Terjadwal (TTML) dimaksudkan untuk digunakan terkait transkode atau pertukaran informasi teks terjadwal pada format konten distribusi lama untuk subtitel dan takarir.
Evaluasi
Sumber informasi berikut mendukung pengembangan metode dan sarana evaluasi aksesibilitas:
-
Gambaran Umum Uji Kesesuaian Aksesibilitas (ACT) (dalam Bahasa Inggris) — ACT menetapkan dan mendokumentasikan aturan untuk menguji kesesuaian konten web dengan standar aksesibilitas. Aturan Pengujian WCAG 2 (dalam Bahasa Inggris) menggunakan format aturan ACT.
-
Gambaran Umum Bahasa Evaluasi dan Laporan (EARL) (dalam Bahasa Inggris) — EARL adalah format yang bisa dibaca oleh mesin dalam mengekspresikan hasil pengujian.
Sumber informasi tambahan terkait evaluasi terdapat pada Gambaran Umum dalam Mengevaluasi Aksesibilitas Web (dalam Bahasa Inggris), termasuk:
- Gambaran Umum WCAG-EM: Metodologi Evaluasi Kesesuaian Aksesibilitas Situs Web (dalam Bahasa Inggris) — WCAG-EM adalah sebuah pendekatan untuk menentukan seberapa baik kesesuaian sebuah situs terhadap Pedoman Aksesibilitas Konten Web (WCAG).
WAI-Adapt
Gambaran Umum WAI-Adapt (dalam Bahasa Inggris) — WAI-Adapt memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan (atau ‘mempersonalisasi’) cara konten disajikan untuk memenuhi kebutuhan dan preferensi mereka. Penulis konten dapat menggunakan standar WAI-Adapt untuk menyediakan desain bawaan dan memungkinkan penyesuaian oleh pengguna dengan pekerjaan minimal.
Pengucapan
Gambaran Umum Pengucapan (dalam Bahasa Inggris) — Pengucapan adalah mengenai perangkat pembaca layar dan penerjemah teks-ke-suara (TTS) lainnya agar mengucapkan konten dengan benar.
Area kerja W3C WAI lainnya
Informasi Tambahan
-
Daftar semua Standar W3C terkait aksesibilitas (“Rekomendasi W3C”) dan Catatan Kelompok Kerja
-
Hukum dan Kebijakan Terkait Aksesibilitas Web (dalam Bahasa Inggris) daftar hukum dan kebijakan pemerintah terkait aksesibilitas pada negara-negara dan daerah-daerah di seluruh dunia. Banyak dari daftar tersebut yang merujuk pada standar aksesibilitas W3C.
-
Mengapa Penyelarasan Standar Penting untuk Aksesibilitas Web (dalam Bahasa Inggris)
-
Merujuk dan Menautkan ke Pedoman dan Dokumen Teknis WAI (dalam Bahasa Inggris)